Perumda Parkir Makassar Bahas Kerjasama Perparkiran Kanre Rong Selama Revitaslisasi New Karebosi

(null)

MAKASSARINSIGHT.com - Koordinator Kanre Rong Perumda Parkir, Wahyudi mewakili direksi bertemu dengan pihak Project Manager PT Arkindo Gigih Tohar membahas parkiran kendaraan roda dua dan roda empat pekerja proyek revitalisasi Lapangan Karebosi, Kota Makassar.

Hadir pula koordinator Kecamatan Ujung Pandang, Arman Amin, Senin 22 Januari 2024.

Baca Juga:

Dalam pertemuan itu, perwakilan Perumda Parkir Makassar, Wahyudi mengatakan, PD Parkir siap bekerjasama menyukseskan program Pemkot Makassar selama pelaksanaan revitalisasi Lapangan New Karebosi.

"Kami selalu siap. Ini program strategis Bapak Wali Kota Makassar di mana waktu pengerjaan Lapangan Karebosi diharapkan bisa selesai pada tahun ini. Setelah rapat ini, kami akan meneruskan ke dreksi untuk tindaklanjut," jelasnya.

Baca Juga: 

Lebih jauh, Yudi berharap kiranya koordinasi ini bisa terlaksana dengan baik agar parkiran di kawasan Kanre Rong bisa tertata dengan rapih selama pengerjaan proyek berlangsung.

"Kendaraan dapat diatur secara baik, dan memudahkan pihak pekerja dalam aktivitasnya," paparnya. (**)

Editor: Isman Wahyudi
Tags New Karebosi Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories