Badan Pusat Statistik
Selasa, 03 Januari 2023 15:19 WIB
Penulis:Isman Wahyudi
Editor:Isman Wahyudi
MAKASSARINSIGHT.com - Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel mencatat pada bulan November 2022 terdapat 526 kunjungan wisman ke Sulawesi Selatan.
Angka kunjungan tersebut turun 41,36 persen dibanding bulan Oktober 2022 yang terdata sebanyak 897 kunjungan.
"Periode November 2022, terjadi penurunan kunjungan wisatawan mancanegara dibandingkan dengan Oktober 2022," tutur Kepala BPS Sulsel, Sunton, Selasa (3/1/2022).
Akan tetapi, kendati angka kunjungan turun signifikan malah Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Sulawesi Selatan pada November 2022 meningkat 3,72 poin jika dibandingkan dengan TPK pada Oktober 2022, yaitu dari 51,75 persen pada Oktober 2022 menjadi 55,47 persen pada November 2022.
Kondisi itu bila dibandingkan dengan November 2021 (47,99 persen), TPK hotel Klasifikasi bintang pada bulan November 2022 naik 7,48 poin.
Rata-rata lama menginap tamu asing dan domestik pada hotel klasifikasi bintang di Sulawesi Selatan selama November 2022 masing-masing adalah 2,40 hari dan 1,59 hari. (Yusuf)