Setelah 25 Tahun, Warga Katonantana Akhirnya Nikmati Listrik

(null)

MAKASSARINSIGHT.com - Setelah 25 tahun lamanya menunggu, akhirnya warga Dusun Katonantana Balakala, Desa Arusu, Kecamatan Malangke Barat, Luwu Utara, bisa menikmati aliran listrik. Warga antusias dan menggelar syukuran, Selasa (20/6/2023).

Suparman selaku pereakilan warga menyampaikan ucapan syukurnya atas hadirnya listrik di wilayah mereka.

Baca Juga: 

“Alhamdulillah, kami masyarakat sangat bersyukur, sebab ini merupakan penantian kami selama 25 tahun, oleh sebab itu syukuran hari ini merupakan bentuk kebahagian kami,” ucapnya

Senada dengan hal tersebut, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriyani yang hadir pada kesempatan itu menyampaikan bahwa hal ini adalah hasil dari kolaborasi banyak pihak.

“Kita ketahui Setiap pembangunan tidak mulus dan langsung teralisasi, untuk mendorong Kehadiran pembangunan di sebuah wilayah termasuk aliran listrik perlukan kolaborasi semua pihak, mulai dari pemerintah daerah, pihak PLN hingga masyarakat itu sendiri, seperti yang kita nikmati saat ini,”beber bupati perempuan pertama di Sulsel ini.

IDP sapaan akrab dari Bupati Luwu Utara dua periode ini berpesan agar merawat setiap pembangunan yang hadir.

“Meskipun Kita yakin akan dilakukan perbaikan setiap saatnya, namun yang terpenting dalam setiap pembangunan adalah bagaimana kita merawat dan menjaga sehingga dapat dimanfaatkan dalam waktu yang lama,”pesannya.

Baca Juga: 

Terakhir Indah mengucapkan terima kasih kepada PLN Masamba. “Atas nama pemerintah daerah kami mengucapkan terikasih kepada pihak PLN masamba yang telah berupaya memberikan pelayan yang terbaik kepada masyarakat,”tutupnya. (***)

Editor: Isman Wahyudi
Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories