Sebelum Beraktivitas Hari Ini, Baca 3 Langkah Menjadi Lebih Percaya Diri

Ingin Tambah Percaya Diri? Lakukan 3 Langkah Berikut (Pexels)

MAKASSARINSIGHT.com - Saat Anda merasa kurang percaya diri dan satu hal yang perlu Anda lakukan adalah dengan meningkatkan efikasi diri Anda

Menurut Asosiasi Psikologi Amerika efikasi diri adalah keyakinan individu dalam kapasitasnya untuk melaksanakan perilaku yang diperlukan untuk menghasilkan pencapaian kinerja tertentu.

Artinya, ketika Anda berhasil menyelesaikan tugas Anda akan merasa yakin dengan kemampuan diri Anda dan merasa percaya diri. Sebaliknya, ketika Anda gagal menyelesaikan tugas. Anda akan merasa buruk tentang diri Anda.

Baca Juga: 

Cara-cara berikut dapat Anda lakukan untuk meningkatkan efikasi diri Anda agar lebih percaya diri

1. Pelajari tentang sesuatu yang Anda sukai

Ketika kita berbicara tentang aktivitas yang meningkatkan kepercayaan diri, salah satu hal terbaik untuk memulai adalah dengan memilih topik yang Anda minati dan mulai mempelajarinya di Google.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kepercayaan diri dan kemampuan intelektual Anda.

2. Tulis tentang impian terbesar Anda, dan luangkan waktu untuk memvisualisasikannya menjadi kenyataan

Salah satu cara paling ampuh untuk membangun rasa percaya diri adalah dengan menetapkan dan mencapai tujuan dan impian. Proses ini dapat mengembangkan perasaan percaya diri Anda.

Tuliskan tiga tujuan utama Anda. Setelah menuliskannya, bacalah masing-masing beberapa kali. Selanjutnya, tutup mata Anda dan bayangkan bagaimana hidup Anda setelah Anda mencapainya. Bagaimana perasaan Anda, apa yang akan berbeda, dan seperti apa rutinitas harian Anda nantinya.

Baca Juga:

3. Lakukan aktivitas perawatan diri di rumah

Coba pikirkan untuk memulai hari Anda dengan yoga ringan dan meditasi singkat. Kemudian luangkan waktu untuk melakukan rutinitas perawatan kulit Anda baik skincare maupun bodycare.

Selanjutnya, akhiri hari dengan menonton film yang menyenangkan dan makan-makanan favorit Anda. Dedikasikan sehari penuh untuk diri sendiri! 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Rumpi Rahayu pada 17 Feb 2023 

Editor: Isman Wahyudi
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories