Makassar Kini
Berkunjung ke Pulau Langkai, Rudianto Lallo Terima Usulan Warga Terkait Pemekaran Kelurahan
MAKASSARINSIGHT.com - Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo menghadiri sekaligus melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Jazirah Pulau Langkai, Kelurahan Barrang Caddi, Kecamatan Sangkarrang, Minggu (19/3/2023).
Rudianto Lallo yang identik dengan panggilan "Anak Rakyat" itu merasa berbahagia dan sangat bersyukur diberi kesempatan untuk meletakkan batu pertama pembangunan masjid ini.
Menurut Ketua Bappilu DPW NasDem itu, membangun dan memakmurkan masjid merupakan perintah agama Islam.
- Pendaftaran Calon Komisioner KPU Selayar dan Takalar Resmi Dibuka
- Ini 5 Hal yang Wajib Diajarkan Kepada Anak Usia Lima Tahun
- Ini 5 Ciri-ciri Kurma Berkualitas Buruk yang Tidak Layak Dimakan
- Rudianto Lallo Kampanye Anti Plastik dan Pencemaran Lingkungan Hidup di Pulau Sangkarrang
"Dimana dalam suatu riwayat, Rasulullah SAW bersabda, barang siapa membangun masjid karena Allah, akan dibangunkan Allah rumah untuk dia di surga," ucap Rudianto Lallo.
Pada kesempatan tersebut, Rudianto Lallo secara pribadi memberikan bantuan pembangunan dan selanjutnya jug akan memperjuangkan pemberian bantuan melalui dana hibah pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024 mendatang.
"Mudah-mudahan bantuan bisa bermanfaat untuk pembangunan masjid," ujarnya.
"Pembangunan masjid yang diinisiasi oleh anak muda Pulau Langkai ini perlu diapresiasi. Anak muda memiliki peran penting kedepannya untuk menunjang pembangunan daerahnya sendiri," lanjut Rudianto Lallo.
Pada kesempatan tersebut, sejumlah tokoh masyarakat Pulau Langkai juga menyuarakan usulan pemekaran agar Pulau Langkai menjadi kelurahan tersendiri. Alasannya, selama ini warga Pulau Langkai mengalami kendala kalau mengurus administrasi kependudukan.
Usulan itu disambut positif oleh Rudianto Lallo. Menurut dia, dengan jumlah penduduk saat ini ditambah dengan kondisi geografis, maka Pulau Langkai sudah sewajarnya menjadi kelurahan tersendiri.
"Warga Pulau Langkai harus ke Makassar atau ke Pulau Barrangcaddi untuk mengurus administrasi kependudukan misalnya. Itu tentu memakan banyak waktu dan biaya. Memberatkan warga. Usulan pemekaran kelurahan ini akan kami kaji lebih dalam di DPRD bersama pemerintah kota," terang RL - sapaan akrab Rudianto Lallo.
Terkait dengan pelaksaan teknis pemekaran kelurahan tersebut, RL menegaskan akan menjalankan tahapan yang diperlukan agar bisa terealisasi secepatnya. "Kami akan usulkan di program legislasi daerah (Prolegda) 2024," pungkas ujar Rudianto Lallo.
Baca Juga:
- Wali Kota Dannya Minta IDI Bantu Meresetting Sistem Kesehatan di Kota Makassar
- Ini Hasil Seleksi Calon Sekretaris Provinsi Sulsel
- Terima Buku Karya Emmanuel Lemaire, Wali Kota Danny Cerita Sejarah Makassar-Prancis
Pulau Langkai adalah salah satu pulau yang berada di gugusan kepulauan spermonde, salah satu pulau terluar di kawasan Makassar. Secara administratif masuk dalam wilayah Kelurahan Barrangcaddi, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang.
Berdasarkan paparan Kepala Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, Ramli Lallo, terdapat sekitar seribu orang yang bermukim di Pulau Langkai ini. Merujuk pada jumlah penduduk tersebut, Pulau Langkai dinilai layak menjadi satu kelurahan tersendiri. (*)