Soal DPRD Sulsel yang Tak Usulkan Calon Pj Gubernur Sulsel, Mendagri Bilang Begini

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Bulukumba, Sabtu (12/8/2023). (IST)

MAKASSARINSIGHT.com, BULUKUMBA — Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) masih menunggu usulan nama penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan dari DPRD Sulawesi Selatan.

“Nah kalau untuk provinsi Sulawesi Selatan, kita menunggu. Apakah ada dari DPRD?,” kata Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, saat ditanya oleh wartawan soal Pj Gubernur Sulsel, di Bulukumba, pada Jumat (11/8/2023).

Seperti diketahui, DPRD Sulsel tidak menemukan titik temu untuk usulan calon Pj Gubernur Sulsel. Maka hampir dipastikan, tak ada nama yang akan dikirim ke Kemendagri.

Baca Juga: 

“Kalau tidak ada yaa kita di pemerintah pusat (yang usulkan ke Presiden),” lanjut Tito.

Tito mengatakan, perilah pj kepala daerah memiliki prosedur tersendiri. Untuk tingkatan provinsi, DPRD setempat diberi kewenangan untuk mengusulkan maksimal 3 nama ke Kemendagri.

“Dan Kemendagri juga usulkan 3 nama, jadi total ada 6 nama. Setelah itu baru akan disidang PPA oleh Presiden untuk ditentukan satu nama yang akan ditunjuk jadi Pj,” ucap mantan Kapolri itu.

Ditanya perihal apakah Kemendagri sudah punya nama-nama Pj Gubernur Sulsel, Tito tak memberi jawaban. Ia hanya menjelaskan terkait prosedur yang ada, termasuk menunggu nama usulan dari DPRD Sulsel.

Baca Juga: 

Seperti diketahui, periode Gubernur Sulawesi Selatan saat ini, Andi Sudirman Sulaiman akan berakhir pada 5 September mendatang. Nantinya, Presiden Jokowi akan menunjuk orang yang menjadi Penjabat Gubernur Sulsel. (***)

Editor: Isman Wahyudi
Tags PJ Gubernur Sulsel Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories