Messi Dikabarkan Tak Ikut Timnas Argentina ke Indonesia, Ini Kata PSSI

Bintang Timnas Argentina, Lionel Messi. (Sky Sports)

MAKASSARINSIGHT.com — Bintang Timnas Argentina, Lionel Messi, dikabarkan batal mengikuti laga FIFA Matchday kontra Timnas Indonesia di Jakarta pada 19 Juni 2023. Kabar yang tersiar dari sejumlah media Argentina itu kini membuat para fans Messi di Tanah Air mulai harap-harap cemas.

Bagaimana tidak, bintang berjuluk La Pulga itu sebelumnya digadang-gadang bakal hadir dalam duel di Stadion Utama Gelora Bung Karno tersebut. Namun proses transfer ke Inter Miami dikabarkan merintangi rencana Messi untuk tampil di Jakarta. 

Komite Eksekutif (Exco) PSSI pun angkat bicara mengenai kabar sang bintang batal hadir ke Indonesia. Anggota Exco, Ahmad Riyadh, menegaskan belum ada pembicaraan soal ketidakhadiran Messi di internal PSSI sejauh ini. “Tidak ada pembicaraan mengenai itu, 100 persen tidak ada. Wacana pun tidak ada,” ujar Riyadh, Minggu 11 Juni 2023 malam. 

Riyadh menegaskan Messi masih dijadwalkan berkunjung ke Indonesia merujuk jadwal terakhir. Diketahui, Timnas Argentina sebelumnya menyatakan siap membawa skuat terbaik meliputi Messi, Angel Di Maria, Emiliano Martinez hingga Enzo Fernandez dalam tur Asia di Beijing, China dan Jakarta. “Masih on schedule,” imbuh Riyadh.

Baca Juga: 

Absen karena Liburan?

Info Messi batal ke Jakarta awalnya diembuskan Leo Paradizo. Jurnalis ESPN Argentina itu menyebut ada perubahan rencana yang membuat Messi hanya akan memperkuat Argentina dalam duel melawan Australia di China. “Informasi eksklusif: Messi diperkirakan hanya akan memainkan laga pertama lawan Australia dan dia tidak akan pergi ke Indonesia untuk laga di tanggal 19 Juni,” tulis Paradizo dalam akun twitternya.

Media Argentina, Vermouth Deportivo, semakin memperkuat kabar bahwa La Pulga bakal batal merapat ke Jakarta. Media tersebut menyebut Messi pantas mendapatkan waktu liburan sebelum bergabung dengan Inter Miami. “Argentina akan bertemu Australia lebih dulu dan menurut kabar, selanjutnya mereka akan bertemu Indonesia tanpa kehadiran Messi yang memang pantas berlibur sebelum bergabung dengan Inter Miami, klub barunya,” tulis Vermouth Deportivo dalam artikelnya, Minggu.

Kekacauan pengamanan di China bisa jadi akan semakin membuat Messi berpikir ulang untuk hadir di Jakarta. Diketahui, Messi dkk. merasa tidak aman di China lantaran banyak fans yang “meneror” mereka hingga ke tempat penginapan. Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, bahkan menyebut fanatisme fans di Negeri Tirai Bambu bisa “membunuh” para pemain. 

Baca Juga: 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Chrisna Chanis Cara pada 12 Jun 2023 

Editor: Isman Wahyudi
Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories