Fintech
Ini 4 Cara Mendapatkan Akun Instagram Anda Kembali Kalau Kena Hack
MAKASSARINSIGHT.com - Media sosial seperti Instagram memang kerap dimanfaatkan untuk berbagi informasi dan konten hiburan. Jika engagement konten Instagram naik, biasanya followers juga akan naik. Meski terkesan menyenangkan, ada bahaya yang mengintai akan hal tersebut, yaitu adanya peretas yang akan meretas atau menghack akun Instagram.
Akun Instagram yang dihack bisa jadi karena Anda menggunakan kata sandi atau password berulang atau yang sama, antara password di Instagram dengan password yang ada di e-commerce lainnya. Selain itu, akun Instagram Anda bisa diretas saat Anda mengklik tautan atau link yang ada dalam pesan.
Baca Juga:
- Produk UMKM Bulukumba Akan Turut Dipamerkan pada HUT Garuda Indonesia
- Kunjungi Longwis, Deputi Politik dan Ekonomi Konjen AS Disuguhi Es Krim dan Kripik Produk UMKM
- Air Laut Berubah Warna Hijau dan Keluarkan Bau Busuk, Wabup Selayar Imbau Warga Sementara Tak Konsumsi Ikan
- Sering Cek Posisi Rumah Anda Melalui Google Maps? Ini Alasannya Mengapa Gambar Harus Blur
Cara Memulihkan dan Mendapatkan Akun Instagram yang Dihack
1. Periksa Email
Pastikan untuk masuk ke akun email yang Anda gunakan untuk membuat Instagram dulu. Cari pesan dari security@mail.instagram.com. Cara ini membantu Anda untuk mengetahui bahwa ada seseorang masuk ke akun dna mengubah alamat email Anda.
Anda bisa memilih ‘Revert This Change’ yang ada di dalam pesan lalu setel ulang akun ke email Anda. Tentu saja, sebelum Anda mengklik tautan seperti ini, pastikan Anda mengetahui bahwa email tersebut bukan email phishing.
2. Minta Link Masuk
Jika Anda tidak beruntung pada langkah pertama di atas, Anda bisa minta Instagram untuk mengirim email atau mengirimi Anda link login. Jika Anda memiliki ponsel Android, ketuk ‘Get Help Logging In’. Sedangkan di iPhone, ketuk ‘Forget password?’.
Masukkan nama pengguna, alamat email, dan nomor telepon yang terkait dengan akun Anda. Pilih alamat email atau nomor telepon Anda dan ketuk ‘Kirim tautan masuk’ atau ‘Send login link’. Setelah Anda mendapat linknya, klik dan ikuti petunjuknya.
Baca Juga:
- Pertamina Bakal Terapkan Pembatasan Pengisian BBM Subsidi di SPBU per Hari
- Berkunjung ke Gowa, Jenderal Dudung Dianugerahi Gelar Adat Daeng Malewa
- Dapat Kucuran Dana Bantuan Provinsi Sulsel, Pembangunan Mesjid Terapung di Kawasan Wisata Bira Sudah Hampir Rampung
3. Minta Kode Keamanan
Jika link masuk tidak berhasil, langkah selanjutnya adalah dengan meminta kode keamanan. Masukkan nama pengguna, alamat email, atau nomor telepon yang terkait dengan akun Anda, lalu ketuk ‘Need more help?’. Pilih alamat atau nomor telepon Anda, lalu ketuk ‘Send security code’ kemudian ikuti petunjuknya.
4. Verifikasi Identitas
Jika peretas menghapus akun Anda seluruhnya, Anda harus memberikan beberapa info tambahan. Jika akun Anda yang diretas berisi foto Anda, Anda akan diminta untuk mengambil video selfie untuk mengonfirmasi bahwa Anda adalah diri Anda yang sebenarnya dan Anda adalah orang yang nyata.
Proses peninjauan ini biasanya membutuhkan waktu sampai dua hari. Jika Anda lolos peninjauan, Anda akan mendapatkan tautan untuk mengatur ulang kata sandi Anda.
Itu tadi cara memulihkan dan mengembalikan akun Instagram Anda yang terkena hack.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Justina Nur Landhiani pada 19 Jan 2023