Makassar Kini
Gara-gara Kasus Pelanggaran Finansial, Beragam Sanksi Menanti City
MAKASSARINSIGHT.com—Kasus tuduhan pelanggaran aturan finansial yang menyasar Manchester City mulai memengaruhi psikologis para penggawa klub. Hal itu terlihat dalam sesi latihan City jelang laga melawan Aston Villa akhir pekan ini. Kondisi tersebut bisa merugikan Erling Haaland dkk. yang berupaya terus menempel Arsenal di puncak klasemen.
Dilansir Mirror, Rabu 8 Februari 2023, Pelatih City, Josep “Pep” Guardiola, tampak menunjukkan muka kusut saat memimpin latihan tim. Dia terlihat murung dan kurang bersemangat di lapangan. Pep juga banyak termenung yang seolah menunjukkan ada banyak masalah di kepalanya. Itu kali pertama Pep muncul usai tuduhan pelanggaran financial fair play (FFP) dirilis Liga Premier.
Wajar halnya apabila sang pelatih merasa terbebani dengan kasus tersebut. Risiko untuk klubnya memang tak main-main apabila terbukti melanggar aturan keuangan. Manchester Biru bisa mendapatkan beragam sanksi mulai pengurangan poin, larangan transfer, degradasi hingga pencabutan gelar Liga Premier yang diraih sejak musim 2009/2010.
Baca Juga:
- Pemprov Sulsel Subsidi Penerbangan Ke Tana Toraja dan Bone, Mendagri: Bisa Tekan Inflasi
- Siap-siap, Pendaftaran Calon Komisioner KPU Sulsel Dibuka 10 Februari 2023
- Makassar Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Hari Otonomi Daerah ke XXVII
- Tahan Laju Inflasi! Pasar Murah Pemkot Makassar Fokus Komoditi Beras, Minyak Goreng dan Gula Pasar
Guardiola sendiri diyakini tak segan angkat kaki apabila City terbukti terlibat kasus FFP. Sebelumnya eks pelatih Barcelona itu sempat mengancam mundur ketika City terbelit kasus yang sama tahun lalu. Namun saat itu banding City dikabulkan CAS sehingga klub batal mendapatkan hukuman. “Saya berkata kepada mereka (manajemen klub), jika Anda berbohong kepada saya, lusa saya tidak ada di sini. Saya akan keluar dan saya tidak akan menjadi teman Anda lagi,” ujar Pep medio Mei 2022 lalu.
Baca Juga:
- Makassar Tuan Rumah Rakernas Apeksi, Momentum Pemulihan Ekonomi
- Bencana Banjir Parepare, Gelora Sulsel Terjunkan Tim Bantu Warga Terdampak
- Naik!!! BPS Mencatat Periode September 2022 Jumlah Warga Miskin di Sulsel Bertambah 16,86 Ribu Orang
Saat ini City masih dalam perburuan gelar juara Liga Premier dan berada di posisi kedua klasemen. Mereka mengumpulkan 45 poin dari 21 pertandingan, selisih lima poin dari Arsenal di puncak klasemen.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Chrisna Chanis Cara pada 09 Feb 2023