Buka Musrenbang Tingkat Kelurahan Sawerigading, Plt Camat Ujung Pandang: Warga Usul Prioritas Pembangunan

Rabu, 08 Januari 2025 13:57 WIB

Penulis:Isman Wahyudi

Editor:Isman Wahyudi

46625877-db13-4f2e-80a4-ed7e54f0f81b.jpeg
Plt Camat Ujung Pandang Firman Jamaluddin saat membuka Musrenbang tingkat Kelurahan Sawerigading, 7 Januari 2025. (IST)

MAKASSARINSIGHT.com - Plt Camat Ujung Pandang Firman Jamaluddin bembuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan Sawerigading, 07 Januari 2025.

Dilaksanakan di Pekarangan Kantor Kelurahan Sawerigading Jalan Botolempangan kota Makassar, kegiatan ini dihadiri, Lurah Sawerigading, perwakilan OPD terkait, Pj RT RW, Ketua LPM dan Warga

Dalam sambutannya Firman Jamaluddin menyampaikan pelaksanaan Musrenbang merupakan forum partisipatif yang melibatkan masyarakat dalam perencanaan pembangunan

Dalam forum ini masyarakat dapat memberikan usulan dan aspirasi mereka terkait kebutuhan lokal, prioritas pembangunan serta potensi yang ada di lingkungannya.

Baca Juga: 

Di kesempatan itu Firman meminta agar dalam merumuskan perencanaan pembangunan selalu memperhatikan apa apa yang menjadi prioritas di Kelurahan Sawerigading

“Silahkan mengusulkan demi kemajuan pembangunan di Kelurahan Sawerigading yang sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi masyaraka,”tutur Firman Jamluddin.

Firman Jamluddin berharap apa yang menjadi harapan masyarakat Kelurahan Sawerigading dapat terealisasi dengan baik. “Kita berharap apa yang kita usulkan dapat teralisasi semua,”tuturnya. (****)