Makassar Kini
TRC Perumda Parkir Makassar Tegur Jukir Somba Opu, Ini Alasannya
MAKASSARINSIGHT.com - Perumda Parkir Makassar Raya menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) dan koordinator kecamatan untuk melakukan peneguran juru parkir di Jalan Somba Upu, Kecamatan Ujung Pandang, Rabu (28/8/2024).
Hal itu, menindaklanjuti aduan kolektor kecamatan terhadap titik parkir yang tidak mematuhi komitmen antara manajemen dan juru parkir.
"Kami turun untuk melakukan klarifikasi dan memberikan teguran kepada yang bersangkutan (Jukir,red) dengan alasan apa. Mereka mengurangi target yang mereka telah sepakati di awal ," ungkap Korcam Ujung Pandang, Arman Amin.
Baca Juga:
- Makassar Dapat Penghargaan Kota Sehat Asia Tenggara 2024
- Deklarasi Pilkada Damai 2024, Wali Kota Makassar: Siap Kolaborasi Menjaga Ketertiban
- Wajib Baca, 8 Tips Membangun Karier Tanpa Privilege Orang Tua
Menurut dia, Tim Reaksi Cepat (TRC) akan tetap memantau dan memastikan apakah di titik tersebut Potensinya berkurang atau tetap seperti di awal pada saat uji petik.
Lebih jauh, lanjut Korcam ini, pihak Perumda Parkir Makassar akan membuatkan surat pernyataan ke Jukir itu. Supaya tidak mengulangi lagi.
"Kami akan buatkan pernyataan dan peringatan, jika tetap tidak komitmen dengan kesepakatan awal, apalagi setelah kami klarifikasi potensi di titik tersebut tetap normal seperti pada saat di lakukan uji petik di awal,"tuturnya. (**)