Makassar Kini
Pimpin Apel Pagi, Hamzah Ahmad Komitmen Perhatikan Kesejahteraan Pegawai PDAM Makassar

MAKASSARINSIGHT.com - Hamzah Ahmad memimpin apel perdana sebagai Plt. Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar di halaman kantor pusat. Apel pagi ini diikuti oleh seluruh pegawai Perumda Air Minum Kota Makassar.
Dalam kesempatan tersebut, Hamzah Ahmad berpesan agar seluruh pegawai terus menjaga kebersihan dan kedisiplinan kerja.
"Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa penyediaan air bersih, kebersihan dan kedisiplinan kerja pegawai menjadi cerminan bagi perusahaan," ujar Hamzah.
Baca Juga:
- Wali Kota Munafri Bersama Menekraf RI Dukung Pengembangan Ekonomi Kreatif di Makassar
- Dividen BBRI Cair Hari Ini, Total Rp31,4 Triliun Dibagikan
- Waroeng Tani Tetap Eksis Jadi Bukti Komitmen Pendanaan BRI
Hamzah juga menekankan komitmennya untuk selalu memperhatikan kesejahteraan pegawai.
“Pegawai merupakan ujung tombak perusahaan, karena itu kita harus selalu memperhatikan kesejahteraan mereka karena itu penting bagi perusahaan," kata Hamzah.
Hamzah menjelaskan bahwa pegawai memiliki peran yang sangat penting dalam perusahaan karena mereka memiliki masa kerja yang panjang.
"Kalau direksi dan pejabat itu ada masa tugas, tapi pegawai itu masa kerjanya sampai pensiun," ujar Hamzah.
Hamzah Ahmad kembali dipercaya oleh Wali Kota Makassar untuk mengisi posisi tertinggi di Perumda Air Minum Kota Makassar dengan status Plt., didampingi oleh Plt. Direktur Keuangan, Nanang Sutarjo.
Baca Juga:
- Usaha Tenun Ulos Bangkit dan Berhasil Berdayakan Perempuan Lewat Program Klasterkuhidupku BRI
- PDAM Makassar Gelar Bimtek Pelayanan Prima Kepada Pegawai
- Asesmen Calon Sekda Makassar, Wali Kota Appi Jamin Proses Berjalan Transparan
Dengan kepemimpinan yang baru, Perumda Air Minum Kota Makassar berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan menjadi perusahaan yang lebih baik dalam melayani seluruh pelanggan dan masyarakat Kota Makassar. (***)