Makassar Tuan Rumah HARGANAS 2025, DPPKB Siap Hadirkan Event Pro-Keluarga dan Inklusif

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kota Makassar, Andi Irwan Bangsawan. (IST)

MAKASSARINSIGHT.com — Kota Makassar resmi menjadi tuan rumah peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-32 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2025. Penunjukan ini disambut antusias oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Makassar yang telah menyiapkan beragam agenda bertema keluarga dan inklusivitas sosial.

Kepala DPPKB Kota Makassar, A. Irwan Bangsawan, menyampaikan bahwa momentum HARGANAS bukan sekadar seremoni tahunan, tetapi menjadi ajang memperkuat kesadaran masyarakat tentang pentingnya keluarga sebagai fondasi utama pembangunan bangsa.

“HARGANAS tahun ini kita jadikan sebagai momentum untuk membangun kesadaran bahwa keluarga adalah garda depan ketahanan sosial dan kualitas generasi bangsa,” ujar Irwan, Jumat (4/7/2025).

Sebagai tuan rumah, DPPKB Makassar menyiapkan rangkaian kegiatan edukatif dan interaktif yang dirancang untuk menyentuh berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari pelayanan KB gratis terpadu, edukasi gizi dan pola asuh anak, hingga pameran inovasi program keluarga berencana yang melibatkan para kader, penyuluh, dan mitra lintas sektor.

Tak hanya itu, acara HARGANAS juga akan diramaikan dengan dialog publik, talkshow keluarga, serta kolaborasi komunitas yang menghadirkan berbagai pihak — mulai dari organisasi perempuan, lembaga pendidikan, komunitas pemuda, hingga pelaku UMKM lokal.

Irwan menegaskan bahwa DPPKB Makassar ingin menghadirkan peringatan HARGANAS yang inklusif dan berorientasi pada penguatan nilai-nilai keluarga.

“Kita ingin semua pihak terlibat — dari anak muda hingga lansia. Keluarga harus menjadi ruang aman, produktif, dan saling menguatkan,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan HARGANAS 2025 akan dipusatkan di Kota Makassar dengan target menjangkau ribuan peserta dari berbagai kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. Melalui momentum ini, pemerintah kota berharap dapat meneguhkan posisi Makassar sebagai kota pro-keluarga, yang menempatkan nilai kebersamaan dan kesejahteraan keluarga sebagai inti dari pembangunan sosial. (***)

Editor: Isman Wahyudi
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories