Kabar Gembira, Insentif Guru Honorer Dinaikkan Jadi Rp15 Ribu per Jam

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Muhammad Jufri mengumumkan kenaikan intensif guru honorer yang sebelumnya Rp10 ribu per jam menjadi Rp15 ribu/jam mulai tahun ini.

"Kesejahteraan guru yang kita lakukan khususnya tahun ini honorer dari sebelumnya Rp10 ribu per jam sekarang Rp15 ribu per jam," katanya di Makassar, Selasa (4/5/2021).

Ia menjelaskan, kenaikan insentif ini hanya berlaku bagi tenaga honorer yang dibiayai atau bersumber dari APBD Sulsel yang jumlanya mencapai 3.400 orang dari total tenaga hononer di daerah itu tercatat mencapai 11 ribu orang.

“Kan ini dari 11 ribu (guru honorer) dan 3.400 guru diantaranya dibayar di APBD. Sisanya itu dibayar melalui dana bos sekolah. Nah untuk dana bos diharapkan menyesuaikan keputusan yang kita ambil Rp15 ribu per jam,” sebutnya.

Muhammad Jufri menambahkan kenaikan insentif bagi guru honorer sudah berjalan tahun ini.

"Untuk yang dibiayai APBD, mulai sekarang (berjalan). Kita minta yang dana Bos menyesuaikan,” ujarnya


Lebih jauh, untuk program guru penggerak di Sulsel, kata dia, sejauh ini sudah berjalan di Kabupaten Bone, Pinrang, Wajo, Soppeng, Takalar dan Makassar.

Menurut dia, keberadaan guru penggerak di Sulsel begitu penting dalam upaya meningkatkan ilmu dan keahlian bagi para guru yang belum bergabung sebagai guru penggerak.

"Guru penggerak oleh kementerian diharapkan bisa memberikan imbas ke guru lain khususnya dalam ilmu pengetahuan," katanya.

Tags SulselGuru HonorerBagikan

Related Stories