Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions, City Vs Bayern Bertemu

Ilustrasi Liga Champions. (Eurosport)

MAKASSARINSIGHT.com—Sejumlah laga menarik bakal tersaji dalam perempat final Liga Champions 2022/2023. Jawara Jerman, Bayern Munich, harus bentrok dengan tim kuat Inggris, Manchester City. Adapun juara bertahan Real Madrid bakal ditantang Chelsea yang mulai bangkit. 

Hasil itu mencuat dalam drawing yang digelar di markas UEFA di Nyon, Swiss, Jumat 17 Maret 2023 pukul 18.00 WIB. Undian perempat final Liga Champions dihadiri Deputy General Secretary UEFA, Giorgio Marchetti, legenda sepak bola Turki selaku brand ambassador dari negara tuan rumah final Liga Champions, Hamit Altintop serta mantan bintang Timnas Belanda, Patrick Kluivert. 

Dalam undian, Bayern Munich harus berjumpa Manchester City di perempat final. Laga tersebut berpotensi panas dan sengit mengingat kedua tim punya performa menawan musim ini. City melangkah ke perempat final setelah menghajar RB Leipzig dengan agregat 8-0. Adapun Bayern dikenal sebagai tim tangguh di Jerman maupun Eropa. Die Roten telah enam kali juara Liga Champions, termasuk gelar di tahun 2019/2020. 

Baca Juga: 

Selain itu laga menarik yang pantas dinanti yakni Madrid kontra Chelsea. Sebagai juara bertahan, Madrid patut waspada dengan The Blues yang tengah bangkit. Yang menarik, ini kali kedua beruntun kedua tim bertemu di babak perempat final Liga Champions. Musim lalu Chelsea tumbang dengan agregat 5-4. The Blues tentu berambisi membalas kekalahan tersebut.

Di partai lain, dua wakil Italia yakni AC Milan dan Napoli harus bentrok satu sama lain. Duel ini juga patut dinanti mengingat Milan adalah peraih scudetto musim lalu, sedangkan Napoli berstatus pemuncak klasemen Serie-A musim ini. Satu laga perempat final lain bakal mempertemukan Inter Milan melawan Benfica. 

UEFA memastikan pertandingan perempat final dan semifinal akan digelar di bulan April dan Mei 2023. Adapun leg pertama babak perempat final akan digelar pada tanggal 11 dan 12 April 2023. Sedangkan leg kedua akan digelar tanggal 18 dan 19 April 2023.

Baca Juga: 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Chrisna Chanis Cara pada 17 Mar 2023 

Editor: Isman Wahyudi
Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories