Berhemat Bukan Strategi Keuangan Terbaik, Ini Penjelasannya

Mengapa Berhemat Bukan Strategi Keuangan Terbaik? (Freepik)

MAKASARINSIGHT.com - Sejak kecil Anda tentu sering mendapatkan nasehat bahwa berhemat adalah hal yang positif bahkan ada kalimat ‘Hemat Pangkal Kaya’ yang sudah Anda hafal. Tidak dapat dipungkiri, berhemat sangat penting untuk tabungan dan investasi yang baik.

Akan tetapi, ada baiknya jika Anda tetap menikmati hidup Anda, dan dengan adanya uang maka Anda bisa memperoleh berbagai kemungkinan lainnya. Dengan menunda sebagian besar pengeluaran, bisa jadi secara drastis Anda mengurangi kemungkinan-kemungkinan dalam hidup saat ini.

Berhemat bisa jadi hal yang baik untuk dilakukan tapi ada baiknya Anda juga mengetahui cara untuk menghasilkan lebih banyak uang. Berikut cara untuk melakukannya.

Baca Juga: 

Cara Mendapatkan Lebih Banyak Uang Selain dengan Berhemat

Berikut beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk menghasilkan lebih banyak uang.

1. Investasi dalam Pendidikan

Pendidikan bukan soal sekolah dan kuliah. Jika usia Anda saat ini melampaui usia mahasiswa pada umumnya, Anda tetap bisa memperoleh pendidikan atau keterampilan baru dengan belajar lewat kursus atau sertifikasi. 

Selain itu, Anda juga bisa belajar secara gratis, karena sekarang Google dan banyak universitas yang menyediakan kelas atau sekolah secara online yang bisa Anda akses setiap saat. Dengan memiliki keterampilan baru, kemungkinan Anda untuk menghasilkan uang lebih banyak akan lebih besar.

2. Dapatkan Pekerjaan Sampingan

Pekerjaan sampingan adalah sesuatu yang Anda lakukan untuk menghasilkan uang tambahan selain dari pekerjaan harian Anda. Anda bisa mendapatkan pekerjaan lepas untuk akhir pekan yang akan membantu Anda meraih penghasilan lebih banyak.

3. Hasilkan Lebih Banyak, Gaya Hidup Tetap Sama

Cara untuk menurunkan biaya hidup, Anda dapat melakukannya dengan menjaga semua gaya hidup Anda tetap sama dan mengeluarkan lebih sedikit uang. Misalnya, yang semula Anda hobi menggunakan motor atau ojek online untuk bepergian, Anda bisa lebih berhemat dengan memanfaatkan transportasi umum yang ada di kota atau daerah tempat tinggal Anda.

Baca Juga: 

Itu tadi penjelasan mengenai berhemat ternyata tidak selalu jadi strategi keuangan yang terbaik sekaligus cara menghasilkan uang lebih banyak.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Justina Nur Landhiani pada 23 Sep 2023 

Editor: Isman Wahyudi
Bagikan
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories