Bappeda Makassar Gelar Diseminasi Kawasan Kumuh Perkotaan

Kegiatan Diseminasi Kawasan Kumuh Perkotaan yang digelar Bappeda Makassar (IST)

MAKASSARINSIGHT.com - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar menggelar kegiatan Diseminasi Kawasan Kumuh Perkotaan dengan Tema Kebijakan Penanganan Permukiman Kumuh di Kota Makassar.

Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Aston Makassar pada hari Selasa (18/7/2023) dan dihadiri antara lain oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Muhammad Anshar.

Sebelumnya, Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi beberapa waktu lalu menyebutkan salah satu kawasan kumuh yang berada di Bontomarannu, Kecamatan Mariso, akan direnovasi.

Kawasan ini akan disulap menjadi kawasan Dana Alokasi Khusus (DAK) integrasi. Dimana, pusat dalam hal ini Kementerian PUPR bersama Pemerintah Kota Makassar segera menata ulang kawasan kumuh ini.

“Jadi penataan kawasan kumuh ini sudah disetujui pemerintah pusat dimana sumber anggarannya berasal dari DAK Integrasi. Ini adalah bantuan dari Kementerian PUPR, itu namanya DAK integrasi jadi satu kawasan lalu itu diidentifikasi semua apa permasalahan masyarakatnya,” ucap Fatmawati.

Selain ditata ulang, kata Fatmawati, rumah-rumah warga akan direnovasi bahkan dibangun ulang menjadi rumah ramah lingkungan.

Fasilitasnya juga akan ada utilitas dan juga pembangunan fasilitas umum, serta penataan tempat sampah. (***)

Editor: Isman Wahyudi
Isman Wahyudi

Isman Wahyudi

Lihat semua artikel

Related Stories