Senin, 17 November 2025 14:12 WIB
Penulis:Isman Wahyudi
Editor:Isman Wahyudi

MAKASSARINSIGHT.com — Dua guru SMAN 1 Luwu Utara, Rasnal dan Abdul Muis, resmi aktif kembali sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) setelah mendapat rehabilitasi dari Presiden Prabowo Subianto. Pemulihan status mereka ditindaklanjuti Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dengan menerbitkan SK pengaktifan kembali.
Keduanya menyampaikan rasa syukur atas kesempatan ini. Rasnal mengajak semua pihak yang selama ini menunjukkan simpati agar tidak memperpanjang polemik tentang Keputusan PTDH (Pemberhentian Tidak dengan Hormat).
“Hentikan polemik ini. Dudukkan Gubernur di posisi yang benar. Beliau berbuat berdasarkan prosedur hukum yang berlaku,” ujar Rasnal.
Rasnal juga berterima kasih kepada Presiden Prabowo dan Pemprov Sulsel atas proses cepat pemulihan yang dilakukan. Menurutnya, pemprov merespons SK rehabilitasi dengan cepat dan sesuai prosedur hukum.
Kini aktif kembali sebagai ASN, keduanya berharap dapat kembali fokus mengajar dan mengabdi di dunia pendidikan. Mereka juga menyatakan komitmen untuk mengikuti proses hukum dan administratif lebih lanjut sesuai aturan yang berlaku.
Sebelumnya, keduanya mengalami pemecatan setelah kasus dugaan pungutan dana komite sekolah. Setelah rehabilitasi, Presiden Prabowo menandatangani Keppres yang memulihkan nama baik dan status kepegawaiannya.
Menko Hukum dan HAM Yusril Ihza Mahendra mendukung pengaktifan kembali kedua guru tersebut, menyebut rehabilitasi presiden sebagai tindakan konstitusional yang wajib dipulihkan juga status ASN-nya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Sulsel Jufri Rahman menyampaikan bahwa proses administratif pengaktifan kembali akan dilakukan secepatnya. Hak-hak keuangan mereka yang sempat tertahan, termasuk gaji dan tunjangan, juga akan diproses dan dibayarkan. (***)